Cara Membuat Jamu Kunir Asam
Jamu Kunir Asam Keluarga Susi Angraeni
Jadi disini saya akan menceritakan pengalaman saya pada saat membuat minuman tradisional atau sering disebut jamu jawa.
•) Pengalaman membuat jamu tradisional
pengalaman saya pada saat pembuatan jamu tradisional kunir asem. Menurut saya pembuatan jamu kunir asem cukup mudah karena bahan-bahannya yang mudah ditemukan. Alasan saya memilih untuk membuat jamu kunir asem karena proses pembuatannya yang cukup mudah dan tradisional. Dan rasa dari jamu kunir asem sangat enak dan segar selain rasanya yang enak mengkonsumsi jamu kunir asem dapat meningkatkan daya tahan tubuh apalagi jamu tersebut buatan sendiri jadi lebih aman jika dikonsumsi bersama keluarga. Inilah pengalaman pertama kali saya pada saat membuat jamu tradisional bersama keluargaku.
•) Pengertian jamu Kunir Asam
Kunir asam adalah minuman tradisional atau jamu yang diracik dari dua jenis rempah yang berbeda, yaitu kunyit dan asam Jawa. Di Indonesia, kedua rempah ini tidak hanya bisa digunakan sebagai bumbu masakan, namun juga diolah menjadi minuman yang dikenal berkhasiat bagi kesehatan.
•) Bahan-Bahan
1. Kunir
2. Asam Jawa
3. Gula merah
4. Gula pasir
5. Garam
6. Air
•) Cara membuat
- Cuci bersih kunir yang masih segar, kemudian kupas kulitnya. Parut atau blender dengan sedikit air, kemudian peras airnya hingga benar-benar habis.
- Didihkan air, kemudian rebus air perasan kunir, gula, dan asam jawa.
- Setelah jamu mendidih, angkat dari kompor dan tunggu sampai dingin. Saring ke dalam gelas.
- Dan jamu siap disajikan. Dokumentasi foto
Terimakasih, sudah menyempatkan diri untuk membaca blog pengalaman ku membuat jamu tradisional ( Jamu Kunir Asam) Penulis: Susi Angraeni Email:susi.angraeni5758@gmail.comAlamat: Ds. Trembes RT:03/ RW:01 Gunem, Rembang Jawa Tengah
Komentar
Posting Komentar